$ free

Sabtu, 27 November 2027

Kami sering melakukan aktivitas berpetualang, bersilaturrahmi, dalam kurun waktu pendek dan jangka panjang.

surowono family activities
  • The Best Adventure 2000 - 2007
  • Kelud Mountain of Relationship Team - 2008
  • Bromo Adventure of Outboundaries - 2008
  • Independent Day - 2008
  • King Dome of Majapahit - 2009
  • 10th Anniversary surowono family - 2010
  • next, the dream adventure to bali

we really like the history and future

Jumat, 26 November 2027

Semangat Sang Petualang


Berpetualang adalah kodrat setiap manusia karena manusia itu sendiri punya otak, pikiran dan perasaan.
Semangat (spirit) untuk berpetualang telah ada sejak kita bayi, banyak bayi jatuh dari tempat tidur karena sang bayi ingin melakukan explorasi melihat dunia yang lebih luas.
Tidak sedikit orang yang tidak tahu bahwa mematikan
spirit berpetualang telah menjadikan manusia menjadi kurang pengetahuan akan dunia luar.

Salah satu cara untuk mempererat persaudaraan adalah seringnya kita melakukan pertemuan, pembahasan serta pembaharuan untuk "
spirit adventures" yang lebih bermakna.

Jangan pernah mempersempit dan membatasi ruang pikiran positif, ceritakan apa yang anda ingin tuangkan, dengan begitu anda telah menemukan kehidupan yang
layak untuk diperjuankan..

salam persaudaraan..
creative by surowono family 2010

Kamis, 25 November 2027

Semangat Kebersamaan


Semangat (spirit) kebersamaan dalam membangun serta mengembangkan individu menjadi tim yang solid serta efektif adalah saling keterkaitan dan saling mendukungnya elemen-elemen yang akan dijadikan dasar dalam melihat perilaku setiap individu.
Berikut 8 karakteristik dasar dari High Performance Team

  • Sense of purpose (kebersamaan tujuan) : Menjaga visi dan nilal-nilai/ values organisasi/ tim agar selalu menjadi acuan dalam mengembalikan keputusan dan tindakan dalam rangka menggerakkan tim yang aktif dalam mencapai tujuan
  • Open Communication (keterbukaan komunikasi) : Menyampaikan informasi dan ide-ide secara jelas dengan berbagai cara kepada individu/tim serta membantu untuk memahami dan mengingat pesan yang disampaikan
  • Mutual Trust & Respect (saling percaya dan menghargai) : Berinteraksi dengan individu lain dengan cara tertentu yang dapat memberikan kepercayaan serta penghargaan kepada mereka untuk suatu maksud dan kepentingan bersama
  • Shared Leadership (kepemimpinan partisipatif) : Mengalokasikan kewenangan pengambilan keputusan dan atau tanggung jawab atas tugas kepada anggota tim yang sesuai untuk meningkatkan efektivitas individu dan tim
  • Effective Working Procedures (cara kerja efektif) : Secara efektif mengelola waktu dan sumber daya untuk menjamin bahwa pekerjaan/tugas dapat diselesaikan dengan efisien
  • Building on Differences (membangun dari perbedaan) : Secara efektif berhubungan dengan individu/pihak lain dalam suatu situasi yang antagonis, menggunakan gaya (model)
  • Adaptability & Flexibility (fleksibilitas dan adaptabilitas) : Mampu menyesuaikan diri secara efektif dalam lingkungan, struktur, proses dan budaya baru
  • Continuous Learning (pembelajaran berkelanjutan) : Secara aktif mengidentifikasikan bidang baru yang akan dipelajari secara teratur dan menciptakan serta mengambil manfaat dari kesempatan belajar yang ada, menggunakan pengetahuan dan keahlian yang baru diperoleh seta terus belajar tentang penerapan dari pengetahuan dan keahlian yang dimaksud
creative by surowono family 2010

Rabu, 24 November 2027

Sejarah Manusia - sesi 1



Kapankah asal mula dimulainya sejarah.? Adalah sulit, kalau tak mau dikatakan mustahil, untuk menentukan dengan tepat kapankah semua peristiwa yang kita sebut "prasejarah" yaitu membuka jalan untuk hal-hal yang kini menjadi bagian dari sejarah kita. Hal ini bukan sama sekali merupakan suatu "momen," tapi lebih merupakan sebuah proses bertahap yang berkembang selama bertahun-tahun.

Ada juga bukti-bukti bahwa manusia telah membuat alat dan hidup berkelompok di semua benua antara 30.000 tahun yang lalu.
Petroglif, atau lukisan batu, telah ditemukan setidaknya berusia 10.000 tahun yang lalu, dan ada pula lukisan dinding yang terpahat didinding-dinding gua di Spanyol dan Perancis yang berusia 18.000 tahun.

Maka, jika manusia telah berada di bumi selama beribu-ribu abad lamanya, bagaimana dan darimana sejarah berasal.?
Asal mula sejarah mungkin terjadi sebagai satu kejadian independen di semua belahan bumi yang dihuni manusia. Sejarah dimulai dengan bahasa lisan sebagai alat berkomunikasi, dan pada gilirannya hal ini menuju ke kisah-kisah akan mengingat dan menceritakan kembali kejadian-kejadian di masa lalu, dengan cara ini, mitos dan legenda kebudayaan dunia di bentuk.

Banyak kisah-kisah terdahulu ini yang hilang, tetapi beberapa di antaranya selamat dan secara beransur-ansur berkembang menjadi legenda kuno yang masih di ingat sampai saai ini. Asal mula sejarah adalah ketika legenda-legenda itu pertama kali di turunkan dari satu generasi ke generasi berikutnya.

Manusia pertama kali mengelompokkan dirinya dalam suatu grup atau ikata pada tahun 20.000 SM. Kelompok-kelompok ini hidup bersama-sama dalam tenda, yang sering kali semi permanen. Awalnya mereka bukan penduduk yang tinggal menetap di suatu tempat karena mereka adalah kaum nomaden. Mereka berpindah-pindah mengikuti musim dan sumber makanan mereka, yang antra lain adalah binatang buas dan tanaman semusim.

Baru di timur tengah pada sekitar 8000 SM mereka menemukan bahwa mereka dapat mengontrol tanaman dan binatang yang menjadi makanan mereka. Mereka belajar untuk mengembalakan kambing dan hewan ternak, mereka belajar bercocok tanam disawah dan ladang. Dengan segera daerah disekitar sungai Tigris dan Eufrat yang dikenal sekarang sebagai daerah Siria dan Irak-menjadi apa yang sekarang disebut sebagai "Daerah Bulan Sabit Kesuburan" (Fertile Crescent)

Disinilah, di Mesopotamia Kuno, (berasal dari kata Yunani yang berarti "tanah diantara dua sungai") persentase para nomaden turun draktis dan orang-orang mulai membangun tempat-tempat tinggal terkonsentrasi, dan disinilah berdiri kota-kota pertama. Pada sekitar 6000 SM, daerah Bulan Sabit Kesuburan ini juga menjadi "Buaian Peradapan (Cradle of Civilization)". Dikota-kota ini orang-orang mulai membuat sistem pemerintahan untuk mengatur kehidupan mereka sendiri dan masyarakat yang terbentuk sebagai hasil gaya hidup mereka yang tinggal menetap itu..
sumber : 100 kejadian yang mengubah sejarah dunia - bill yenne

Selasa, 23 November 2027

Lahirnya Komunikasi Tertulis - sesi 2



Kemampuan untuk menggambar atau menuliskan simbol-simbol yang bermakna adalah sesuatu yang unik dari spesies manusia, dan hal ini adalah salah satu perbedaan terpenting antara kita dan makhluk hidup lain di bumi. Manusia menggambar dan melukis simbol di bebatuan sejak 35.000 SM, dan sejak itu ilustrasi semacam ini telah menjadi bagian hidup terpenting dari kehidupan manusia selama berabad-abad.

Meskipun begitu, baru pada tahun 3500 SM, setelah lebih dari 320 abad kemudian, orang menemukan ide untuk mengembangkan seperangkap simbol-simbol sederhana yang mudah dipahami, huruf-huruf, yang melambangkan bunyi yang digunakan untuk percakapan dan dapat dikombinasikan dalam berbagai cara untuk membentuk apa yang disebut kalimat. Sistem seperti itu disebut Abjad Fonetik.

Abjad Fonetik pertama adalah abjad Kuneiformis yang dikembangkan oleh bangsa Sumeria kuno. Penyebarluasan penggunaan abjad di seluruh daerah Mesopotamia mengawali munculnya Hieroglyphics dari mesir. Dari abjad Kuneiform itu kemudian abjad Ibrani dan Arab terbentuk. Abjad ini juga awal dari abjad Yunani, yang pada gilirannya mengawali Abjad Romawi yang kini di gunakan dalam bahasa inggris, Perancis, Jerman dan kebanyakan Bahasa Barat lainnya. Abjad Cyrillic yang di gunakan di Rusia dan negara-negara Eropa Timur lainnya juga berkembang dari abjad Yunani kuno. Abjad Cina lahir beberapa waktu setelah abjad-abjad Timur Tengah itu, dan kemudian dipinjam untuk digunakan sebagai basis abjad Asia lainnya, seperti Jepang dan Korea.
sumber : 100 kejadian yang mengubah sejarah dunia - bill yenne

Senin, 22 November 2027

Kebangkitan Firaun Mesir - sesi 3



Kota-kota pertama yang muncul didaerah Bulan Sabit Kesuburan adalah Negara-Kota. Kota-kota ini amat mandiri dan memerintah dirinya sendiri dalam tembok-tembok perbatasannya, dan pengaruh mereka diperluas hanya kelahan-lahan pertanian sekitar yang dimiliki atau diolah oleh warga dari negara-kota itu, ditambah desa-desa kecil yang berdekatan letaknya yang mungkin bergantung kepada kota itu. Aturan monarki biasanya hanya sejauh yang bisa dilihat sang raja dari bukitnya.

Pola ini berubah sekitar tahun 3300 SM ketika kota-kota dan desa-desa di sekeliling Sungai Nil membentuk dua kerajaan yaitu Mesir Atas dan Mesir Bawah. Pada 3100 SM, seorang Firaun (raja) Mesir, Menes menyatukan kedua mesir itu manjadi satu kesatuan yang membentuk kekaisaran pertama di dunai. Dibawah pemerintahan para firaun yang berlangsung 2500 tahun Mesir menjadi suatu bentuk kebudayaan yang belum pernah ada sebelumnya.

Kota-kota individual tak lagi mandiri dan mereka menjadi saling bergantung. Dipusat masyarakat itu, pengadilan para firaun mengembangkan kekuasaan dan kemakmuran yang besar, baik dibidang politik maupun spiritual. Firaun menjadi lebih dari sekedar raja, dia juga disembah bagai seorang Dewa. Kota-kota besar dan proyek-proyek teknik besar dibangun antara 3800 SM hingga 2500 SM, misalnya, lebih dari 35 Piramida raksasa dibangun sebagai makam para firaun. Yang terbesar dibangun dibawah pemerintahan Firaun Cheops (2700-2675 SM), berdiri setinggi gedung tingkat berlanati 45.

Piramid dan bangunan-bangunan besar lain yang dibangun bangsa mesir merupakan bukti-bukti yang luar biasa dari apa yang dianggap kebudayaan paling maju dijamannya, tapi mereka hanyalah bagian dari kisah ini. Pemusatan kekaisaran itu memungkinkan perkembangan seni dan ilmu pengetahuan, khusunya matematika dan astronomi, jauh diatas tingkatan yang sebelumnya diketahui masyarakat manapun di belahan bumi ini.
sumber : 100 kejadian yang mengubah sejarah dunia - bill yenne

Minggu, 21 November 2027

independence day in yogyakarta




durasi : 06.37
backsound : indonesia raya - wr. supratman, yogyakarta - katon bagaskara
creative by surowono family